Social Icons

Feb 21, 2015

Beberapa Petinggi Taliban mau bergabung dengan ISIS



Irib - Redaktur surat kabar Mehwar, terbitan Kabul, mengatakan, program dukungan terhadap Taliban di Afghanistan oleh sebagian negara, saat ini sedang berubah menjadi dukungan untuk kelompok teroris ISIS.

Matiullah Abasin dalam wawancaranya dengan Radio Urdu, IRIB World Service (20/2) menuturkan, “Petinggi kelompok ekstrem Taliban di Afghanistan segera bergabung dengan ISIS.”


Menurut keterangannya, Mullah Mansoor Dadullah, salah seorang petinggi Taliban, Pakistan datang ke Afghanistan untuk mengajak anggota-anggota Taliban bergabung dengan ISIS.

Ia menjelaskan, “Karena Taliban tidak lagi punya kemampuan untuk merubah perimbangan kekuatan di Afghanistan dan kawasan, sebagian negara membutuhkan sebuah pasukan baru dengan semangat tinggi dan kekuatan lebih besar untuk menggantikan Taliban.”

Terkait masa depan Afghanistan, Redaktur surat kabar Mehwar itu mengatakan, “Ada sekelompok anggota Taliban yang tidak terlalu ekstrem dan ingin menciptakan perdamaian di Afghanistan, mereka bergabung dengan proses perdamaian dengan pemerintah Kabul. Di samping mereka ada juga sekelompok Taliban yang bergabung dengan ISIS.”

Matiullah Abasin mengaku ragu dengan niat baik Pakistan dalam perang melawan terorisme.

Ia menegaskan, “Statemen-statemen petinggi Pakistan yang mengatakan bahwa musuh Pakistan adalah musuh Afghanistan, menunjukkan bahwa program dukungan atas Taliban di Afghanistan ditunda dan Islamabad, dengan memanfaatkan kesempatan ini berusaha memperoleh keunggulan dari Kabul.”
Comments
0 Comments
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...