Tentara Suriah mengerahkan drone Rusia untuk pertama kalinya setelah menerima dari Rusia untuk memerangi kelompok Takfiri, kata satu sumber keamanan.
"Untuk pertama kalinya, tentara saat ini menggunakan drone yang diterima dari Moskow dalam operasi melawan ekstrimis di Utara dan Timur negara," jelas sumber militer, yang berbicara dengan syarat anonim, di Damaskus, Rabu, 24/09/15.
Namun, sumber itu tidak memberikan rincian lebih lanjut mengenai jenis drone atau lokasi yang digunakan.
Sebelumnya, seorang pejabat militer Suriah mengatakan negaranya telah menerima pesawat militer canggih dari Rusia untuk pertempuran melawan Takfiri ISIS yang mendatangkan malapetaka di Suriah.
Angkatan udara Suriah menerima pengiriman sedikitnya lima pesawat tempur dari Moskow serta pesawat pengintai yang memungkinkan kita mengidentifikasi target dengan akurasi besar", kata sumber itu.
Pejabat itu menambahkan, Suriah juga telah menerima "peralatan militer canggih" seperti rudal dengan presisi akurat. Menurutnya, senjata-senjata baru itu untuk digunakan di wilayah Deir Ezzur dan propinsi Raqqah untuk melawan ISIS.
Unit infanteri Suriah juga menerima citra satelit yang tepat mengenai posisi elemen-elemen Takfiri berkat peralatan baru itu, kata pejabat Suriah yang lain. - Islam Times